- Ayyu Zahara -Apakah pantas seorang ikhwan sholeh membicarakan wanita yang tak halal bagi mereka menjadi sebuah topik yang hangat?Dan apakah juga pantas seorang akhwat sholehah membicarakan laki-laki yang tak semestinya mereka perbincangkan?
Astaghfirullah...
Senin, 18 Juni 2012
Apakah Pantas?
Apa Aku Sedang Jatuh Cinta?
Subhanallah...
Apa aku sedang jatuh cinta?
Lagi
Lagi-lagi aku tersentuh aura
seseorang yang membuat hatiku bergetar, aliran darahku berdesir,
nafasku sesak
Seorang ikhwan *benarkah dia
ikhwan?* yang membuatku merasa malu, merasa senang, merasa khawatir,
merasa kagum, dan merasa minder ketika aku di dekatnya
Seseorang yang membuat aku
bertingkah aneh dan senang berlebihan saat mendapatkan sms-nya
Astaghfirullahaladzim... salahkah
aku?
Ya, aku tahu aku salah
Aku tahu rasa ini membuatku berdosa,
Karena dia belum halal untukku,
untuk saat ini
Astaghfirullahaladzim...
Ya Allah, Engkau Yang Maha
Membolak-balikkan Hati
Engkau tahu bahwa aku telah sadar
bila rasa ini akan datang terhadap ikhwan itu sejak pertama kali aku
bertemu dengannya
Engkau tahu bahwa aku telah
mengantisipasinya dengan bersikap cuek dan menganggapnya biasa
Tetapi, mengapa Engkau hadirkan
momen itu?
Mengapa Engkau memberikan kesempatan
untuk setan menyusup dan menyemai benih-benih kesenangan semu?
Aku takut bila aku jatuh cinta, aku
lupa pada-Mu
Aku takut rasa ini menambah berat
timbangan dosaku
Perlukah kutoreh satu nama di
tulisan ini, di hati ini?
Bolehkah?
Allah, bimbing aku...
Minggu, 17 Juni 2012
Let's Do It, Now!
Sudah lama sekali aku tak mengisi tulisan di blog ini. Kesibukan kuliah akademik n organisasi emang jadi alasannya, tetapi yang paling mendasar sebenarnya adalah kemalasan. Ya, malas untuk memulainya. Memulai menulis.
Sudah ada beberapa draft tulisan, tetapi akhirnya harus aku hapus lagi karena isinya pun sudah outdated, fuuh. Lalu rencana menulis saya kukuhkan dengan membuat draft tentang tulisan motivasi (akibat membaca ulang diary saya, hoho) jadi kalau motivasi nggak akan outdated. Tapi, kembali lagi kemalasan itu menghadang. Apalagi jika dibonceng dengan koneksi internet yang supeer lambat, bikin stress sendiri di depan laptop. haha
rencana akan diposkan ke blog ya di saat liburan panjang, artinya saya akan pulang kampung, dan akan mendapatkan koneksi internet tak terbatas. Rencana hanya rencana kawan, sampai di kampung halaman, sibuk ini itu dengan keluarga, dan terlalu termanjakan dengan social network di internet, tulisan terlantarkan.
Apalah ini?? Ya, ini cuma kemalasan belaka.Jadi, kalau tak dimulai dengan tulisan ini kapan lagi? Lusa sepertinya saya balik lagi ke bandung, uwaah
Sudah ada beberapa draft tulisan, tetapi akhirnya harus aku hapus lagi karena isinya pun sudah outdated, fuuh. Lalu rencana menulis saya kukuhkan dengan membuat draft tentang tulisan motivasi (akibat membaca ulang diary saya, hoho) jadi kalau motivasi nggak akan outdated. Tapi, kembali lagi kemalasan itu menghadang. Apalagi jika dibonceng dengan koneksi internet yang supeer lambat, bikin stress sendiri di depan laptop. haha
rencana akan diposkan ke blog ya di saat liburan panjang, artinya saya akan pulang kampung, dan akan mendapatkan koneksi internet tak terbatas. Rencana hanya rencana kawan, sampai di kampung halaman, sibuk ini itu dengan keluarga, dan terlalu termanjakan dengan social network di internet, tulisan terlantarkan.
Apalah ini?? Ya, ini cuma kemalasan belaka.Jadi, kalau tak dimulai dengan tulisan ini kapan lagi? Lusa sepertinya saya balik lagi ke bandung, uwaah
Langganan:
Postingan (Atom)